
Keinginan dari kebanyakan warga yang saat ini masih bepergian dengan kendaraan roda dua (sepeda motor) untuk pindah ke kendaraan roda empat alias mobil pribadi, tidak lama lagi merupakan “
impian yang jadi kenyataan”.
Paling tidak cerita ini sedang dinikmati oleh warga di negara India saat ini.
Adalah Tata Motors Ltd. yang akan mewujudkan impian tersebut.
Tata Motors yang dulunya bernama TELCO (Tata Engineering and Locomotive Company) merupakan perusahaan produsen mobil dan kendaraan komersial terbesar di India, sekaligus menempati urutan ke-5 dalam daftar produsen kendaraan komersial di dunia.
Tata Motors merupakan anak perusahaan Tata and Sons Group, yang didirikan oleh Jamsetji Tata, dan saat ini dipimpin oleh Ratan Tata.
Tata Motors merencanakan akan meluncurkan mobil Rs. 1 lakh yang bertipe “compact car” ini pada tahun 2008.
Tahap pendesaianan telah selesai dan prototipe mobil tersebut saat ini dalam proses pengujicobaan, kata Ratan Tata untuk menepis banyak kecurigaan bahwa proyek ini terlalu ambisius untuk diwujudkan.
Mobil berpintu empat dengan kapasitas 5 orang dan rear engine berkemampuan maksimum 30 hp ini akan membawa kita ke masa-masa mobil Beetle dulu.
Mobil ini bukanlah skuter, three-wheeler, atau auto-rickshaw yang diubah jadi bentuk mobil. Jenis yang pertama diluncurkan adalah versi petrol, dan kemudian akan disusul dengan versi diesel.
Ini akan menjadi mobil termurah dan yang jelas tidak memiliki high speed seperti pada mobil yang lebih besar, tapi memiliki teknologi CVT (Continuosly Variable Transmission) yang berarti tidak memerlukan perubahan perseneling.
Kendaraan ini juga nantinya akan diekspor ke negara-negara sedang berkembang lainnya termasuk Indonesia, tergantung dari kesuksesan pemasarannya di India sendiri.
Sebagai bagian dari rencana Tata untuk membuat mobil-mobil berharga murah, perusahaan ini juga terus menjajaki kemungkinan untuk memproduksi mobil dari bahan plastik rekayasa yang disiapkan oleh General Electric (GE). Sementara mobil Rs. 1 lakh ini masih dibuat dari bahan baja.
Harga mobil ini memang masih dibawah dari separoh harga mobil termurah yang ada di jalanan India saat ini, sehingga masih terjangkau oleh rakyat kebanyakan.
Tentu banyak keluarga yang masih bepergian sambil merasakan panasnya sinar matahari dan menghirup debu jalanan dengan sepeda motor akan mendapat alternatif untuk menggantinya dengan mobil ini.
Mobil – mobil murah ini akan segera bermunculan dari India dan memenuhi jalan – jalan raya di India dan negara-negara berkembang lainnya termasuk Indonesia, pertanyaan yang muncul kemudian, akan cukupkah jalan-jalan raya tersebut untuk menampung banyak mobil seperti ini?
Fluctuating mercury after winter 2007 makes my cough persistently
Eko Murwanto, Roorkee - India who listen to Lionel Richie's Deep River Woman
Read more!